Daftar Isi
Beasiswa Berau Cerdas 2024 sedang dibuka bagi anda Pelajar jenjang SMA SMK Sederajat dan Mahasiswa mulai dari jenjang Diploma dan S1. Program Beasiswa Berau Cerdas 2024 dibuka setiap tahun untuk anda pelajar dan mahasiswa yang berasal dari Kabupaten Berau Provinsi sehingga anda bisa mempersiapkannya dari sekarang.
Baca juga Beasiswa MEXT untuk S2 dan S3
Beasiswa Berau Cerdas 2024
Program Beasiswa Berau Cerdas 2024 adalah kesempatan berharga bagi kamu yang sedang berjuang serta bercita-cita untuk mendapatkan pendidikan lebih tinggi. Beasiswa ini diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Berau untuk mendukung pendidikan bagi pelajar dan mahasiswa yang berasal dari Kabupaten Berau.
Bagi sahabat yang belum mengetahui tentang Kabupaeten Berau, Kabupaten Berau adalah salah satu kabupaten di Provinsi Kalimantan Timur.
Jika kamu adalah pelajar atau mahasiswa yang berasal dari Kabupaten Berau, inilah kesempatanmu untuk mempersiapkan diri dan mendaftarkan diri pada program beasiswa ini.
Komponen Beasiswa Berau Cerdas 2024
Apabila anda dinyatakan diterima pada program beasiswa ini maka anda akan mendapatkan bantuan biaya pendidikan.
Yang perlu anda siapkan adalah memiliki nomor rekening. Nomor rekening digunakan untuk mengirimkan dana pendidikan tersebut.
Nomor rekening memiliki ketentuan bahwa bagi kamu yang saat ini masih bersekolah di SMA/SMK/MA atau sedang menempuh kuliah di wilayah Kalimantan Timur (Kaltim) dan Kalimantan Utara (Kaltara) bahwa anda wajib melampirkan rekening Bank Kaltimtara.
Sementara itu untuk bagi anda mahasiswa yang kuliah di luar wilayah Kaltim dan Kaltara anda disarankan untuk melampirkan Bank Pemerintah seperti BRI, BNI, Bank Mandiri, atau Bank Kaltimtara.
Persyaratan Pendaftaran
Untuk mendaftar pada program beasiswa ini, kamu perlu memenuhi beberapa persyaratan berikut:
- Pelamar merupakan pelajar jenjang SMA/SMK/MA atau mahasiswa D2/D3/D4/S1 yang berasal dari Kalimantan Timur.
- Pelamar merupakan pelajar dan mahasiswa yang tidak mampu atau miskin harus terdaftar dalam Kartu Berau Sejahtera (KBS), memiliki Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM), terdaftar dalam Basis Data Terpadu (BDT), atau tercatat dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang dikelola oleh Dinas Sosial Kabupaten Berau.
- Untuk beasiswa prestasi bagi pelajar SMA/SMK/MA kamu perlu melampirkan sertifikat Olimpiade Sains Nasional (OSN) atau sertifikat juara lomba di bidang olahraga/seni. Sedangkan untuk mahasiswa, minimal harus memiliki nilai IP/IPK 3,25 dalam skala 4,00.
- Pendaftar dari kalangan mahasiswa harus aktif dan tidak sedang dalam masa proses wisuda, serta tidak boleh merupakan mahasiswa yang sudah bekerja atau mengambil profesi.
- Siswa SMA/SMK/MA dan mahasiswa yang kuliah di wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara harus menggunakan rekening Bank Kaltimtara.
- Mahasiswa yang kuliah di luar wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara wajib memiliki rekening bank milik pemerintah seperti BRI, BNI, Bank Mandiri, atau Bank Kaltimtara
- Pastikan untuk mengunggah dokumen yang sesuai dengan jenjang pendidikanmu.
Pastikan kamu memenuhi semua persyaratan tersebut sebelum mendaftar untuk program beasiswa ini.
Dokumen Pendaftaran
Berikut ini dokumen pendaftaran program Beasiswa ini
- KTP atau KIA
- KK
- Surat Pernyataan
- Buku Rekening
Prosedur Pendaftaran
Pendaftaran program beasiswa ini dilakukan secara online. Silahkan anda daftarkan diri anda pada link https://beasiswa.beraukab.go.id/
Kontak Resmi
Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut terkait program Beasiswa Berau Cerdas 2024 kamu bisa kunjungi website penyelenggara di https://beasiswa.beraukab.go.id/pengumuman/wajib-dibaca—pedoman-beasiswa-berau-cerdas-tahun-2024.
Jika ada pertanyaan tambahan terkait program beasiswa ini kamu juga bisa menghubungi kontak yang tersedia di nomor 081351801999, 082251292700, 081251300659 atau 085348107421.
Jangan ragu untuk membagikan informasi ini kepada sahabat dan keluarga yang membutuhkan. Semoga Beasiswa Berau Cerdas 2024 dapat memberikan manfaat bagi banyak orang yang sedang berjuang untuk pendidikan.
Saya merupakan Guru Penggerak Angkatan 08 penerima program Beasiswa BPPPDN Kemenristek 2013 S2 Universitas Pendidikan Indonesia. Membagikan informasi terkait Program Beasiswa Kepada anda supaya anda juga menerima program Beasiswa seperti saya
Satu pemikiran pada “Beasiswa Berau Cerdas 2024 untuk Pelajar dan Mahasiswa”